SEMINAR NASIONAL FUN AND FULLDAY SCHOOL

Oleh: Mohamad Rizal Pautina . 18 Maret 2017 . 20:00:00

GORONTALO - Jurusan Bimbingan dan Konseling Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo menggelar seminar Nasional, yang mengusung tema "Fun and Fullday School (Tantangan dan Solusi Implementasi Fullday School), Minggu (18/3/2017), di Grand Palace Convention Centre (GPCC) Gorontalo.

Ketua Panitia kegiatan Irvan Usman, S.Psi, M.Si menuturkan, seminar dilakukan sebagai upaya untuk menghadapi tantangan kebijakan pemerintah tentang fullday School serta mencari solusi dari permasalahan yang akan timbul akibat kebijakan tersebut. "Seminar menghadirkan Dr. Ramli MA. Dosen Universitas Negeri malang sebagai pembicara kunci," ungkap Irfan.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Guru Bimbingan dan Konseling di Provinsi Gorontalo, Guru Mata Pelajaran, dan Mahasiswa Jurusan Bimbingan dan Konseling UNG.

Agenda

24 - 26 Februari 2019

Visitasi Akreditasi Jurusan Bimbingan dan Konseling

Visitasi Akreditasi Jurusan Bimbingan dan Konseling oleh BAN-PT